Langsung ke konten utama

Oseng Pare Teri Praktis 15 Menit Saja, Rasanya Tak Sepahit Kenyataan

Resep anak kos Oseng Pare Teri Praktis 15 Menit Saja

Sayur pare yang pahit akan kita olah menjadi osengan gurih lezat dan nikmat dengan menggabungkannya bersama ikan Teri. Cocok buat menu rutin anak kos karena pembuatannya yang praktis cuma iris-iris, cemplung-cemplung, oseng-oseng dan selesai. Irit pun juga. Pokoknya ini adalah resep anak kos praktis ekonomis.

Hallo semestaaaa... Masih sibuk di luar sana kan? Agar kegiatannya semakin heboh marilah kita meluangkan waktu sejenak untuk memasak sendiri di dapur. Sembari rehat... me time. Jangan kuatir ini adalah proses memasak yang super duper cepat. Praktis dan Ekonomis. Dan tentu saja sangat menyehatkan. Karena kita akan membikin sayur.

Sayur pare dengan segala khasiatnya bagi kesehatan tubuh. Dunia sudah mengakui bahwa Pare adalah salah satu super food yang berasal dari Asia. Banyak sekali manfaatnya jika kita mengkonsumsinya secara rutin. Bahkan ini ya, Aku kasih tahu, di Jerman di mana saya tinggal, orang bisa membeli pare dalam bentuk kapsul di apotik. Betul sekali, Pare telah menjadi salah satu suplemen yang khasiatnya dianjurkan. Jika ingin mempelajari lebih lanjut manfaat pare bagi kesehatan, kamu bisa membaca literatur ini: Beneficial Role of Bitter Melon

Saya bukanlah ahli nutrisi. Tetapi pare bisa melakukan semuanya. Banyak sekali studi yang telah mengulasnya bahwa pare bisa menurunkan tekanan darah tinggi, membantu pengobatan Diabetes, kaya akan vitamin, mineral dan protein. Pokoknya pare adalah salah satu superfood andalan. Kalau orang sering makan super food, maka suatu saat dia akan menjadi Superman. Catat itu. Sehat wal afiat gagah perkasa cantik mulus tidak penyakitan. 

Tetapi ingat ya, suplemen bukanlah obat.

Jika hidupmu terasa pahit, makanlah dia!!!


Sayangnya, Pare yang kaya akan manfaat ini rasanya benar-benar pahit menggigit. Tetapi jangan kuatir karena ada trik tersendiri untuk mengurangi rasa pahit dari pare yaitu dengan menggunakan garam dapur. Simpel kan? Memang sesederhana itulah kenyataan hidup ini. 
Pokoknya sepahit apapun hidupmu, jika kamu punya garam di dapur maka dunia ini akan menjadi indah.

Oke. Jadi cara untuk menghilangkan rasa pahit pada pare begini: pertama Pare dibelah dua, buang semua bijinya lalu daging pare dipotong tipis-tipis. Kemudian taburilah dia dengan garam dapur lalu ratakan dan remas-remas secara lembut pada irisan pare. Diamkan selama kurang lebih 10 menit kemudian cuci. Maka Pare siap di masak. Garam bisa mengeluarkan getah Pare yang pahit itu. Yang tersisa adalah rasa daging Pare yang segar dan sedikit pahit.. Rasa sedikit pahit inilah yang membuat pare menjadi sayuran yang sangat lezat. Pokoknya menyegarkan. Apalagi jika dia dicampur dengan ikan teri. Pokoknya lezat gurih segar lagi pula menyehatkan.

Resep praktis anak kos: Oseng Pare teri cepat dan sehat, rasanya lezat tak sepahit kenyataan hidup


Bahan-Bahan

  • 250 gram Pare (3 - 5 buah)
  • 100 gram Ikan Teri ( satu genggam)
  • 100 gram Tomat merah (1 buah besar)
  • 25 ml Minyak Goreng (5-6 sdm)
  • 75 ml Air (setengah gelas)

Bumbu-Bumbu

  • 2 sdm Bawang Merah Goreng atau 5 siung Bawang Merah
  • 2 siung Bawang Putih
  • 5 Daun Jeruk
  • Cabe Rawit atau Cabe Kering Hancur
  • 1 sdt Garam
  • 1 sdt Gula Putih

Cara Memasak Oseng Pare ala anak kos


Persiapan:

  1. Untuk mengurangi rasa pahit pada pare: Pare dibelah memanjang. Buang bijinya. Lalu potong-potong tipis kemudian lumuri dengan garam dan remas-remas secara pelan agar tidak hancur. Diamkan selama 15 menit. Cucilah dengan air mengalir. Sisihkan. 
  2. Geprek lah bawang putih lalu cacah halus.  Iris lah tomat tipis-tipis. Sisihkan. 
  3. Rajanglah bawang merah. Sisihkan. Skip langkah ini jika menggunakan bawang merah goreng.

Cara Memasak:

  1. Gorenglah ikan Teri dalam minyak panas sampai coklat keemasan. Angkat dan Sisihkan.
  2. Jika pakai bawang merah goreng, skip langkah ini: Goreng lah bawang merah dan bawang putih dalam minyak bekas menggoreng teri sampai layu. Minyak bekas menggoreng ikan Teri akan memberikan rasa yang lebih Gurih.
  3. Masukkan pare, oseng terus. Masukkan juga cabai, garam, gula merah dan air. Jika pakai bawang merah goreng, masukkan juga. Oseng terus sampai pare agak layu dan matang.
  4. Terakhir masukkan irisan tomat, daun jeruk dan ikan teri. Oseng terus beberapa saat sampai tomat layu dan semuanya matang dengan sempurna. Cicipi dan sesuaikan rasa.

Begitulah semestaaaa... kita baru saja selesai memasak praktis ala anak kos dengan menu sehat oseng pare plus ikan teri simpel dan mudah. Irit pula, cocok buat menu akhir bulan kalau kiriman dari emak belum sampai. Atau duit gajian masih nyangkut di mana gitu. Meskipun irit, ini adalah salah satu superfood andalan dari Asia. Makanlah superfood agar kamu menjadi superman.

Oseng pare teri praktis ala anak kos ini cocok sekali dimakan dengan nasi mejik jer panan-panas yang masih ngebul. Jangan lupa krupuk sebagai penyerta. Pokoknya sedapnya bisa bikin lupa sama tetangga.

Jika kamu suka resep oseng praktis yang lain, silahkan membaca resep anak kos masak chinese food; Oseng Jamur Kancing yang rasanya segar dan mempunyai kelezatan oriental yang unik.

Sampai jumpa pada resep mudah dan praktis selanjutnya. Terimakasih. 
Empat tambah empat sama dengan delapan, sempat tidak sempat silahkan bertandang.

Follow my blog with Bloglovin

Komentar

Resep Masakan Yang Lain:

Resep Spaghetti Bolognese Asli Dari Italy

Resep praktis dan sederhana ala anak kos: Spaghetti Bolognese asli dari Italia. Mudah dan cepat membuatnya, bahan sederhana tersedia dimana-mana. Saus Bolognese halal dan rasanya juara.  Saya pernah ke Italia dong, bahkan beberapa kali. Terakhir adalah sesaat sebelum bencana corona melanda. Jika mengingat waktu itu, alangkah indahnya masa-masa pra corona. Dunia ini begitu bebas dan meriah. Orang bisa pergi kemana saja tanpa rasa was-was. Pokoknya masa-masa cemerlang dunia adalah masa sebelum corona. Waktu itu kami road trip dari ujung ke ujung Italia Utara. Mulai dari bagian timur yaitu daerah pantai sekitar Rimini, mampir ke negeri mungil San Marino, kemudian melintasi dataran tinggi Toscana sembari menginap di sana-sini, dan berakhir di Pisa, sebelum kembali ke Jerman. Italia telah menjadi tujuan favorit, begitu juga dengan makanannya. Selama di Italia, setiap hari yang saya pesan kalau tidak pizza ya spaghetti dan segala jenis pasta-pastaan. Ada puluhan atau mungkin ratusan varian s

Eierlikörtorte, Kue Tart Low Carb Topping Telur dari Jerman

Eierlikörtorte, kue tart Jerman yang lezat dan nikmat. Low carb dan mengandung protein tinggi karena dasaran tart tidak menggunakan tepung melainkan kacang. Lebih lezat dan sehat daripada beli tart di toko. Cara membuatnya mudah. Hanya perlu mixer dan oven. Kamu tahu tart black forrest kan? itu adalah tart asal Jerman yang nama aslinya bikin lidah keseleo untuk mengucapkannya. Cobalah: Schwarzwälder Kirschtorte. Itulah nama aslinya.  Namun kali ini kita tidak akan membuat itu melainkan tart yang tak kalah lezatnya yaitu Eierlikörtorte. Terjemahan bebasnya adalah kue tart arak telur atau Advocaat. Jadi tart ini ber-topping Advocaat itu tadi. Dia bisa dibeli botolan, mereknya ya advocaat itu. Warnanya kuning ngejreng, rasanya manis lembut menggoda. Terbuat dari oplosan alkohol (rum atau yang lain), kuning telur dan gula plus vanili sebagai aroma. Tetapi jika kamu ingin membuat Eierlikötrorte yang juga cocok untuk anak-anak, tanpa alkohol, ganti saja toppingnya menggunakan agar-agar rasa